Selasa, 10 Maret 2009

Bumiku yang Mulai Rusak


tahukah anda keadaan bumi kita sekarang ini?
rusak dan hancur adalah jawaban yang paling tepat. Semua dimulai dari pengrusakan lingkungan hebat yang dilakukan oleh kita sebagai umat manusia yang tamak dan rakus dalam mengelola bumi ini.
Sudah banyak kerusakan yang manusia timbulkan. Pohon-pohon ditebang dan dieksploitasi berlebihan. Pencemaran udara akibat kendaraan bermotor dan industri yang mengeluarkan asap buangan berbahaya . Air sungai dan laut tercemar limbah dan sampah beracun, berbahaya dan mematikan sehingga ekosistemnya rusak dan hancur. Ribuan satwa harus pergi dari habitatnya karena perambahan hutan yang tak memperdulikan mereka.
Tanda – tanda kehancuran lingkungan di bumi sudah sangat sering kita lihat. Bencana alam semakin sering terjadi seperti banjir dan angin puting beliung. Pergeseran iklim dan musim yang semakin sulit diprediksi. Musim penghujan yang semakin pendek dan musim kemarau yang semakin panjang. Tenggelamnya pulau-pulau karena mencairnya benua es di utara dan selatan. Meningkatnya suhu bumi yang semakin panas akibat pengaruh pemanasan global dan masih banyak lainnya.
Lalu apakah kita akan membiarkan hal ini terjadi? Tentu tidak!! karena kita masih ingin tinggal dan hidup di planet kita tercinta ini. Ayo kita jaga lingkungan hidup ini!!

0 komentar:


Free Blogger Templates by Isnaini Dot Com and Real Estate. Powered by Blogger